Minggu, 23 September 2012

PERANAN PENTING TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI




            Sistem komunikasi dan informasi sangat penting bagi masyarakat, sistem komunikasi dan informasi sangat di perlukan sebagai salah satu komponen penunjang aktivitas pendidikan. Perkembangan TIK semakin berkembang dari waktu ke waktu, oleh karena itu TIK memiliki peranan yang sangat penting dalam aktivitas sehari – hari khususnya dalam hal penunjang proses belajar – mengajar dan efisiensi pekerjaan akademik.

                Perkembangan TIK di Indonesia selalu berjalan dari masa ke masa. Peranan TIK pada aktifitas manusia pada saat ini memang begitu besar. Yang sering kita jumpai saat ini adalah teknologi internet telah merubah cara orang berkomunikasi, seperti email merupakan kunci utama perubahan cara berkomunikasi dengan berbagai model komunikasi yang ada di internet. Dengan TIK yang perkembangannya begitu cepat secara tidak langsung mengharuskan manusia untuk menggunakannya dalam segala aktivitas.

                Semakin pesatnya perkembangan TIK menuntut manusia untuk Mencoba dan membuat inovasi baru di segala jenis kehidupan yang Tujuannya untuk mendapatkan hasil terbaik yang ingin dicapai.